null

Mengatasi 5 Penyebab Umum Kulit Kering

Tidak seperti yang banyak dari kita yakini, tidak semua kulit kering itu tidak sehat. Kulit kering merupakan jenis kulit, yang membutuhkan perawatan dan pelembap ekstra, tapi kulit kering tetap kulit yang sehat. Namun, jika kulitmu terlampau kering, mungkin kamu memiliki kondisi medis yang mendasarinya. Pertanyaannya adalah, apa sebenarnya yang menyebabkan kulit keringmu?

Dealing_with_5_Common_Causes_of_Dry_Skin-1
1. Usia

Seiring bertambahnya usia, kulit kita semakin tipis dan kering karena perubahan hormon¹. Karena kamu tidak mungkin kembali ke masa lalu, cara yang terbaik adalah memastikan kamu melembapkan di pagi dan malam hari. Kamu bisa mencoba pelembab yang mengandung hyaluronic acid, zat yang diproduksi secara alami oleh tubuh dan mengikat air ke kulit. Seiring bertambahnya usia, kadar alami hyaluronic acid kita menurun, jadi sebaiknya tambahkan krim pelembap hyaluronic acid ke rutinitas perawatan kulitmu². Cobalah Cetaphil Daily Advance Ultra Hydrating Lotion


Dan saat kamu melembapkan wajah, jangan lupakan bagian leher. Walau kamu tidak membutuhkan produk yang berbeda di kedua area ini (pelembap wajah saja sudah cukup), penting untuk melembapkan bagian leher guna membantu mencegah garis dan kerutan yang lebih terlihat pada kulit yang kering dan menua.

Dealing_with_5_Common_Causes_of_Dry_Skin-2
2. Cuaca dan iklim

Jika kamu tinggal di iklim yang kering, ini dapat memperburuk tingkat kelembapan kulitmu. Untuk membantu, gunakan bahan pakaian yang longgar dan alami, dan pertimbangkan untuk menggunakan humidifier di dalam kamar tidur atau area rumah lainnya tempat kamu sering menghabiskan waktu. Ini akan menambah kelembapan di udara dan membantu menenangkan kulit yang haus. Demikian juga, jika kamu terlalu sering terpapar cuaca yang dingin dan berangin, kulitmu bisa bermasalah. Pastikan untuk menggunakan krim pelembap untuk kulit kering setiap hari, tidak hanya fokus pada pelembapan wajah, tapi juga tubuh.

3. Berenang

Berenang 20 kali bolak-balik sebelum sarapan baik untuk sistem kardiovaskular kamu, tapi sayangnya, air itu juga dapat mengeringkan kulitmu. Ini karena air kolam diolah dengan klorin, yang dapat menyebabkan kulit kering. Selalu bilas dan oleskan pelembap setelah keluar dari kolam renang. Salep dan krim dengan bahan seperti avocado oil sangat bagus untuk melembutkan kulit³.

4. Pekerjaanmu

Profesi tertentu mengharuskan seseorang terpapar zat atau melibatkan tugas fisik yang dapat menyebabkan kulit menjadi sangat kering. Jika kamu bekerja dalam bidang keperawatan, penataan rambut atau pekerjaan lainnya yang membuat kulitmu (kemungkinan besar tanganmu) terpapar bahan kimia yang kemungkinan mengiritasi, kamu mungkin berisiko terkena Occupational Irritant Contact Dermatitis (OICD), jenis eksim tangan yang umum. Gejalanya meliputi kulit yang sangat kering dan pecah-pecah. Mencegah lebih baik daripada mengobati, dan tindakan pencegahan spesifik akan berbeda untuk setiap pekerjaan. Tapi secara umum, sebaiknya menggunakan sarung tangan dan pakaian yang melindungi⁴, juga menggunakan pembersih lembut yang diformulasikan secara khusus saat mencuci tangan, dan menggunakan krim tangan yang menghidrasi beberapa kali dalam sehari.

Dealing_with_5_Common_Causes_of_Dry_Skin-3
5. Kondisi medis

Kulit kering yang berlebih bisa menjadi tanda kondisi medis seperti psoriasis (saat tubuh menumbuhkan sel-sel kulit terlalu cepat⁵) atau eksim (di luar dari OICD, eksim bisa terjadi dalam berbagai bentuk dan memiliki penyebab yang berbeda-beda, termasuk reaksi alergi atau kontak dengan iritan). Jika kamu merasa menderita kondisi medis tertentu, ada baiknya memeriksakannya ke dokter kulit dan gunakan perawatan yang ditentukan.



https://www.aad.org/public/skin-hair-nails/skin-care/skin-care-during-menopause



https://www.livestrong.com/article/57045-benefits-hyaluronic-acid-skin/



https://www.ncbi.nlm.nih.gov/pmc/articles/PMC3614059/



https://www.omicsonline.org/open-access/prevention-of-occupational-contact-dermatitis-2165-7556-1000165.php?aid=73550



5. https://www.aad.org/public/diseases/scaly-skin/psoriasis