null

Apa Perbedaan Kedua Pembersih dari Cetaphil Bright Healthy Radiance?

Cetaphil Bright Healthy Radiance merupakan rangkaian dari Cetaphil yang dapat membantu menyamarkan noda hitam dan meratakan warna kulit bahkan untuk kulit sensitif. Rangkaiannya memiliki dua produk pembersih, yaitu Cetaphil Bright Healthy Radiance Brightness Reveal Creamy Cleanser dan Cetaphil Bright Healthy Radiance Gentle Renewing Cleanser. Walau sama-sama membersihkan kulit dan memiliki kandungan GentleBright TechnologyTM (kombinasi Sea Daffodil dan Niacinamide), keduanya tetap memiliki fungsinya masing-masing.


Nah, biar tidak salah pakai, simak dulu perbedaannya di bawah ini.



Apa-Perbedaan-Kedua-Pembersih-dari-Cetaphil-Bright-Healthy-Radiance
1. Cetaphil Bright Healthy Radiance Brightness Reveal Creamy Cleanser

Cetaphil Bright Healthy Radiance Brightness Reveal Creamy Cleanser adalah pembersih tanpa busa berlebih yang dapat sekaligus menjaga kelembapan kulit. Memiliki tekstur seperti krim, formulanya bekerja membersihkan sel kulit mati, kotoran, dan minyak berlebih untuk kulit tampak lembut, terasa halus, dan sehat bercahaya. Produk ini dapat digunakan setiap hari, di pagi maupun malam hari.

2. Cetaphil Bright Healthy Radiance Gentle Renewing Cleanser

Tidak hanya membersihkan, Cetaphil Bright Healthy Radiance Gentle Renewing Cleanser juga antipolusi dan bisa mengeksfoliasi kulit secara lembut dengan Jojoba Beads yang mengandung Vitamin E. Formulanya bekerja untuk langsung mencerahkan dan memperbaiki tekstur kulit sejak hari pertama (berdasarkan uji klinis, n=42 subjek).


Berhubung ini adalah produk yang mengeksfoliasi, sebaiknya gunakan di malam hari, 2 hingga 3 kali seminggu sesuai kebutuhan kulitmu.

Setelah mengetahui perbedaan keduanya, pembersih manakah yang dibutuhkan kulitmu saat ini? Untuk hasil optimal, yuk lengkapi rutinitas skincare-mu dengan produk Cetaphil Bright Healthy Radiance lainnya!